Minggu, 29 Agustus 2010

"RUMAH"


Rumah,
aku suka sekali kata ini, suatu tempat yang menjanjikan masa depan,
bukan hanya sekedar sebuah bangunan, tapi dimana semua mimpi itu berasal dan akan terwujud didalamnya....
aku telah lama meninggalkan rumah, mungkin sejak aku baru menginjak usia 12 tahun,
rasanya telah lama sekali....
aku ingin sekali pulang, menikmati rumah yang belum pernah -benar-benar- aku tempati, tapi sepertinya masih ada rantai yang mengikatku disini, ditempat nun jauh dari rumahku...
aku rindu sekali.

selalu banyak alasan untuk selalu merindukannya. Rumahku bukanlah rumah besar di kawasan elite, dengan perabotan komplit dan beranda yang indah,
rumahku sangat nyaman dengan banyak tanaman hijau disekelilingnya, sangat hangat dengan banyak cinta didalamnya.
aku merindukan teras belakang rumahku, dimana ayahku sering mengajakku melihat bintang dan menceritakan padaku kisah-kisah konyol petualangan Abu Nawas dengan Raja Harun Al-Rasyid, dimana ibuku sering menceritakan mimpi-mimpi hari tuanya padaku...
aku rindu sekali.

Ayahku benar-benar telah mewujudkan rumahnya sebagai surganya, tempatnya bercengkrama dengan istri yang dicintainya -ibuku-, dunia ini sangat indah bagaikan surga jika berada dirumah, begitu katanya...
ibuku pernah bilang padaku suatu saat aku pasti akan punya rumahku sendiri dan akupun akan menjadi rumah bagi seseorang,

tapi kau tau kawan:
Sejauh apapun kakimu melangkah, jalan apapun yang kamu pilih, semoga tetap ingat jalan pulang.....


(aku tulis saat merindukan rumah)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar